Mengungkap Dusta Akhir Zaman [Part 2]
(Meluruskan Cocoklogi Ustadz Dzulkifli)

.
Alhamdulillah
Washshalātu wassalāmu ‘alā rasūlillāh, wa ‘alā ālihi wa ash hābihi ajma’in
.
1.Hati Hati Dengan Ruwaibidhah

Hati-Hati Dengan Ruwaibidhah


2.Hati-hati Mengambil Sumber Ilmu •

Hati-hati Mengambil Sumber Ilmu


3.Awas Ruwaibidhah
http://abumushlih.com/awas-ruwaibidhah.html/
4.Apa itu Ruwaibidhah
http://www.fotodakwah.com/2017/12/apa-itu-ruwaibidhah.html
5. Ruwaibidhah
https://almanhaj.or.id/3171-32-34-lenyapnya-orang-orang-shalih-orang-orang-hina-diangkat-sebagai-pemimpin.html
6. Akhir Zaman
https://khotbahjumat.com/763-fitnah-akhir-zaman.html
7. Menghadapi Fitnah Akhir Zaman
https://khotbahjumat.com/1436-menghadapi-fitnah-akhir-zaman.html
8.Bagaimana Seharusnya Seorang Bicara Berdasarkan Ilmunya
https://www.firanda.com/index.php/artikel/wejangan/29-wasiat-ke-3-tentang-bagaimanakah-seharusnya-seorang-berbicara-berdasarkan-ilmunya
7. Kisah Hakim Tauma dan Kejahilan

Kisah Al Hakim Tauma Dan Kejahilan


.
“Ustadz-Ustadz Akhir Zaman”-Ustadz Dzulqarnain Muhammad Sunusi
https://drive.google.com/file/d/1tW8238p9N9qoCobJILkdNGkrSIlitzMZ/view?usp=drivesdk
Meredam Fitnah Akhir Zaman – Ustadz Zainal Abidin bin Syamsuddin Lc, M.M..webm
https://app.box.com/s/ecr2y9ku5rfo9txg1imrg0faxh6ctciv
Lentera Hikmah Dari Sebuah Kisah – Ustadz Farhan Abu Furaihan 34Mb
https://app.box.com/s/igkgi5yo44tzrerc2auu2rfasilw86b6
549.Fitnah akhir Zaman-Ust.Abdurrahman Thayyib.webm
https://app.box.com/s/ugx8qsn00i1lvdfv99acfxddu1fx4o0p
Fitnah Akhir Zaman dan Solusinya”-Ustadz Zainal Abidin bin Syamsudin Lc
https://drive.google.com/open?id=13nx1UjosuBzobLoN55AgEzUYRep8w27Q
6 Fitnah Akhir Zaman – Ustadz Zainal Abidin, Lc.webm.
https://app.box.com/s/dsjnfk8ahillk9xmqpb935er139xt3ph
Telah Datang Zamannya Bag1-Ust Abdul Hakim Amir Abdat
https://app.box.com/s/hq2s1ybfckigqvml1eyceh31e4nnd4ow
33. Telah Datang Zamannya Bag2-Ust Abdul Hakim Amir Abdat
https://app.box.com/s/tr4fgclyk6ilmqm5fotw8zejmkhak8ny
Berita Tentang Dajjal Di Akhir Zaman – Ustadz Mizan Qudsyiah, Lc,MA 11Mb
https://app.box.com/s/3jk1lvfz46hfvgo3folboyk6370ehkig

Keistimewaan Umat Akhir Zaman, Ustadz AbuGozie As Sundawie)


Perbedaan Munafik Masa Silam _ Akhir Zaman -Ustadz Abdurrahman Dani Hafizhahullah
https://drive.google.com/file/d/1bUQLMMtW_56O5ba1lFOeT0dZjbp0WjkC/view?usp=drivesdk

Kejujuran-Ust Burhan


Al Ustadz Abdullah Al Bughury Bahaya Dusta

Anjuran Jujur Dan Larangan Dusta-Ust.Sholeh Badjri.mp3

Dosa Besar Dusta-Ust.Farid Fadhilah


Apakah Kita Jujur Atau Tidak? – Syaikh Abul Hasan ‘Ali,Lc., MA 29Mb
https://app.box.com/s/u7kll0qfz6nybh05cjcigyvmh2c38u68
Nikmat Allah Yang Di Dustakan. Ustadz Mizan Qudsyiah, Lc, MA 15Mb
https://app.box.com/s/27fshl2qyhwtmu1qw9snpo0prhjbno3k
PENTINGNYA KEJUJURAN DALAM BERAGAMA | UST. YAZID BIN ABDUL QODIR JAWAS ﺣﻔﻈﻪ ﺍﻟﻠﻪ ﺗﻌﺎﻟﻰ
https://app.box.com/s/zp2uc23jm25ela1zk2uht61e61n77vd6
Jujur-Ust.Nizar Saad Jabal
https://app.box.com/s/evny05lb2mo9wtbur75s615sk6zhr922
Ancaman Berdusta Atas Nama Nabi-Ust Abdul Hakim Amir Abdat
https://app.box.com/s/o7t6qshrq0dz18fx5ikof12zojjz7ax9
=…
Ebook
Anjuran Berkata Jujur dan Larangan Berbohong

Klik untuk mengakses id_Anjuran_Berkata_Jujur_dan_Larangan_Berbohong.pdf

Kejujuran

Klik untuk mengakses id_the_truth.pdf

Hukum Banyak Bersumpah Benar Dan Bohong

Klik untuk mengakses id_Hukum_banyak_bersumpah_benar_dan_dusta.pdf

Dosa dosa Besar-Imam Adz Dzahabi
https://archive.org/download/BukuIslamiVol.5/AlKabairdosa-dosaBesar-ImamAdz-dzahabi.pdf

بسم الله الرحمن الرحيم
.

Segala puji bagi Allah Rabbul ‘alamin, shalawat dan salam semoga dilimpahkan kepada.Rasulullah, keluarganya, para sahabatnya, dan orang-orang yang mengikutinya hingga hari kiamat, amma ba’du:
Berikut pembahasan tentang, semoga Allah menjadikan penyusunan risalah ini ikhlas karena-Nya dan bermanfaat,
Open Donasi,Sedekah,Waqaf,Infaq: https://bit.ly/2JIhYq3
kunjungi blog di https://bit.ly/2L0zNlR
Ebook Islam https://bit.ly/2vjhBt1
Mp3 Kajian: https://bit.ly/2Vg2wqJ
Ebook Islam 2: https://bit.ly/2UBykBM
mp3 kajian sunnah 2: https://bit.ly/2DDAn2x
Gabung Grup Kajian Sunnah dan Bimbingan Islam: https://bit.ly/2IAuxmR
GABUNG GRUP WA DAKWAH SUNNAH DAN BIMBINGAN ISLAM
IKHWAN
https://chat.whatsapp.com/FQuJdk6n3rv28Lx0x1pJq7
AKHWAT
https://chat.whatsapp.com/JHqH7FbZoQeJAKJtgqsRv0
=..

Mengungkap Dusta Akhir Zaman [Part 2]
(Meluruskan Cocoklogi Ustadz Dzulkifli)
=====•=====•=====•=====•=====•=====

Berdusta Dan Dzolim Terhadap Kerajaan Arab Saudi

Berdusta dan cocoklogi adalah hal biasa yang dilakukan oleh ustadz Dzulkifli, apalagi kalau dikaitkan dengan Arab Saudi.
.
Simbol Dajjal, Illuminati, Yahudi dan tuduhan-tuduhan dusta lainnya sering dialamatkan ke Arab Saudi. Uniknya, Arab Saudi yang sering dijelek-jelekkan ini tetap saja berbuat baik kepada orang lain terkhusus kepada warga Indonesia.
.
Melanjutkan tulisan sebelumnya, perhatikan pada menit ke 4:27,
dalam video ini: https://youtu.be/PLS4X12xwms
Sang ustadz melanjutkan dongengnya:
sebelum itu terjadi kata Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam akan ada pertanda lagi, bila penguasa Makkah-Madinah, ketika mati seorang penguasa yang memimpin Makkah-Madinah, lalu tiga orang pangeran berebutan memperebutkan jabatan kekuasaan, untuk sementara informasi bagi bapak ibu, tiga pangeran yang sangat berkuasa di Arab Saudi sekarang lagi perang dingin menunggu Raja Salman meninggal adalah; pangeran Muth’ib bin Abdullah anak kandungnya Raja Abdullah yang memimpin Arab Saudi sebelum ini, yang kedua anak kandungnya Raja Salman sekarang Muhammad bin Salman dan yang ketiga adalah Khalid bin Thalal orang terkaya dan termasuk orang yang cukup kuat sekali di Arab Saudi punya militer juga, ini tiga orang ini siap-siap untuk saling merebutkan kekuasaan ketika Raja Salman nanti tiada, sekarang kondisi raja Salman di usia 84 tahun sudah sangat lemah, penyakitan tunggu mati, kalau mati tiga orang ini kita lihat, kalau sempat mereka berkelahi merebutkan kekuasaaan maka apa yang digambarkan Nabi di akhir zaman terjadi di masa kita, kemudian Rasulullah shallallahu alaihi wa sallam mengatakan, bisa jadi Coronanya berhenti tapi gara-gara perang di kerajaan Arab Saudi orang pun tetap dilarang masuk karena ga ada jaminan keamanan dan negara-negara pun pasti melarang rakyatnya jangan berangkat lagi perang di situ, kan lagi perang internal, nggak boleh berangkat kalian, ini juga bisa jadi, jadi segalanya mungkin sangat-sangat besar terbuka peluangnya sekarang wahai bapak ibu yang kami muliakan, dan satu lagi kunci; kalau di waktu yang sama bersamaan dengan ini semua ya di waktu yang sama terjadi ga gempa-gempa di Madinah, itu kunci inti terjadi ga gempa-gempa di Makkah dan Madinah….”
================•••••==============
.

  • Bantahan:


Gaya ceramah dan retorika ustadz Dzulkifli membuat para pendengarnya yang masih awam terkesima dan tertipu, benarkah yang dimaksud dalam hadits itu adalah Raja Arab Saudi?
.

Simak penjelasannya berikut ini:

Hadits yang dijadikan sandaran oleh ustadz Dzulkifli -hadaahullahu- kemdian ditafsir sesuai cocoklogi dan hawa nafsunya adalah hadits berikut in
i:
.
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
.
‎يَقْتَتِلُ عِنْدَ كَنْزِكُمْ ثَلاَثَةٌ كُلُّهُمُ ابْنُ خَلِيفَةٍ ثُمَّ لاَ يَصِيرُ إِلَى وَاحِدٍ مِنْهُمْ ثُمَّ تَطْلُعُ الرَّايَاتُ السُّودُ مِنْ قِبَلِ الْمَشْرِقِ فَيَقْتُلُونَكُمْ قَتْلاً لَمْ يُقْتَلْهُ قَوْمٌ
.
Ada tiga orang yang akan saling membunuh di dekat harta simpanan kalian (manusia). Mereka semua putra khalifah. Kemudian simpanan itu tidak dikuasi salah satu dari mereka. Hingga muncul bendera-bendera hitam dari arah timur, lalu mereka akan memerangi kalian dengan peperangan yang tidak pernah dilakukan oleh satu kaum pun…
Kata Tsauban: “lalu beliau menuturkan sesuatu yang tidak aku hafal, kemudian beliau bersabda:
‎فَإِذَا رَأَيْتُمُوْهُ؛ فَبَايِعُوْهُ، وَلَوْ حَبْوًا عَلَى الثَّلْجِ؛ فَإِنَّهُ خَلِيْفَةُ اللهِ اَلْمَهْدِيُّ
.
“Jika kalian melihatnya, maka bai’atlah dia! Walaupun dengan merangkak di atas salju, karena sesungguhnya dia adalah khalifah Allah al-Mahdi.”
(HR. Ibn Majah 4222, Hakim dalam al-Mustadrak 4/463, dishahihkan Hakim dan disetujui adz-Dzahabi. Dan Sanadnya dinilai kuat dan shahih oleh Ibnu Katsir).
.


Terlepas dari perselisihan para ulama tentang keabsahan hadits tersebut, anggaplah hadits ini shahih, siapakah khalifah yang dimaksud oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam?
.
Tidak ada keterangan detil dari hadits yang shahih tentang siapa khalifah yang dimaksud, intinya di akhir zaman nanti akan ada kekhalifahan. Maka dari itu, sangat keliru jika dipastikan itu adalah Raja Arab Saudi sebagaimana klaim ustadz Dzulkifli -hadaahullahu-, karena yang dimaksud dalam hadits tersebut adalah anak khalifah bukan anak raja..
.

  • ~•Perbedaan antara khalifah dan Raja•~

.

Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam
Bersabda:
.
((الخلافة في أمتي ثلاثون سنة ثم ملك بعد ذلك))
.
“Khilafah di tengah ummatku selama tiga puluh tahun, kemudian setelah itu raja.”
(HR. At-Tirmidziy, hadits Hasan sebagaimana dinyatakan oleh al-Hafidz Ibnu Hajar al-‘Asqalaaniy dalam kitab Muwafaqatul Khabar al-Khabar: 1/141, dan dishahihkan oleh Syaikh al-Albaaniy dalam kitab Shahih Sunan Abu Daud)
.
Al-Imam al-Qaadhiy Ali bin Ali bin
Muhammad bin Abil Izz al-Hanafiy -rahimahullahu- berkata:
.
(وكانت خلافة أبي بكر الصديق سنتين وثلاثة أشهر، وخلافة عمر عشر سنين ونصفاً، وخلافة عثمان اثنتي عشرة سنة وخلافة علي أربع سنين وتسعة أشهر، وخلافة الحسن ابنه ستة أشهر، و أول ملوك المسلمين معاوية رضي الله عنه)
.
Kekhalifahan Abu Bakr ash-Shiddiiq dua tahun tiga bulan(2 tahun 3 bulan), dan kekhalifahan Umar selama sepuluh tahun setengah (10 tahun,6 bulan), dan kekhalifahan Utsman selama dua belas tahun (12 tahun), dan kekhalifahan Ali selama empat tahun sembilan bulan(4 tahun 9 bulan), dan kekhalifahan al-Hasan enam bulan, dan raja pertama kaum muslimin adalah Mu’awiyah -radhiyallahu ‘anhu-.”
(Syarah al-Akidah ath-Thahawiyyah: 2/722, cetakan Muassasah ar-Risalah)
.

Jika disimpulkan, secara total kekhalifahan sejak zaman Abu Bakr Ash-Shiddiiq hingga zaman al-Hasan -radhiyallahu ‘anhum- adalah tiga puluh tahun.

.
Dari penjelasan di atas, kita bisa mengambil kesimpulan bahwa kata “Khalifah” itu tidak sama dengan “Raja”, sedangkan Ustadz Dzulkifli menerjemahkan Khalifah sama dengan raja atau dia terjemahkan “Penguasa Arab”, dan lebih fatal lagi dia memastikan yang dimaksud itu adalah Raja Arab Saudi sekarang. Kesalahan terjemah seperti ini mirip ketika dia salah menerjemahkan kata “kaffaratun” yang ertinya penggugur dosa, tapi diterjemahkan “pelindung”, baca di sini:

.

Dari kesalahan fatal ini, ada dua kemungkinan yang terjadi pada diri ustadz Dzulkifli -hadaahullahu- :
1. Tidak Mengerti Bahasa Arab
2. Cocoklogi

.

Jika dikatakan sang ustadz tidak mengerti bahasa Arab, mungkin agak sulit dipercaya, karena sang ustadz punya gelar “Lc, MA”, walaupun penulis pribadi pernah mendapatkan seorang yang kuliah di Arab Saudi tapi tidak mengerti bahasa Arab.
.
Kemungkinan yang paling kuat adalah cocoklogi, dan kemungkinan yang paling parahnya adalah tidak mengerti bahasa Arab plus cocoklogi.
.
Intinya ada perbedaan antara Raja dan Khalifah, oleh karena itu al-Imam Ibnu Katsir -rahimahullahu- juga menggunakan lafadz yang sama yang digunakan oleh Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.
.

Al-Imam Ibnu Katsir -rahimahullahu- berkata:
.

‎(والمراد بالكنز المذكور في هذا السياق كنز الكعبة، يقتتل عنده ليأخذوه ثلاثة من أولاد الخلفاء، حتى يكون آخر الزمان فيخرج المهدي، ويكون ظهوره من بلاد المشرق لا من سرداب سامرا، كما يزعمه جهلة الرافضة من أنه موجود فيه الآن, وهم ينتظرون خروجه في آخر الزمان، فإن هذا نوع من الهذيان، وقسط كبير من الخذلان، شديد من الشيطان، إذ لا دليل على ذلك ولا برهان, لا من كتاب ولا سنة, ولا معقول صحيح ولا استحسان)،
.

Yang dimaksud dengan al-Kanzu dalam konteks hadits ini adalah perbendaharaan Ka’bah, tiga orang anak-anak para Khalifah saling berperang untuk mengambilnya, sehingga datangnya Akhir Zaman dan keluarnya Imam al-Mahdi, munculnya dari negeri-negeri Timur, bukan dari Sirdab Saamira sebagaimana sangkaan orang-orang bodoh dari kalangan Syiah Rafidhah yang meyakini Imam Mahdi berada di situ, karena ini bentuk kedunguan dan bagian besar dari kehinaan, karena keyakinan mereka itu tidak ada dalil dan keteranganya baik dari al-Quran atau Sunnah, tidak pula secara logika yang benar atau istihsan.” (An-Nihayah Fii al-Fitan wa al-Malaahim
: 1/29)
.

Dari penjelasan di atas, bisa dipastikan kekeliruan ustadz Dzulkifli ketika menafsirkan Khalifah dalam hadits tersebut dengan Raja Arab Saudi.
.
Jika seandainya (Ini jika seandainya loh ya) Raja Arab Saudi sekarang ini adalah khalifah (sebagaimana cocoklogi dan hawa nafsu ustadz Dzulkifli), bererti seluruh kaum muslimin hari ini wajib taat kepada sang Khalifah, dan barangsiapa yang tidak taat bererti dia masuk dalam hadits berikut ini:
.

Dari Shahabat Abdullah bin Umar -radhiyallahu ‘anhuma- berkata, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
.
((من خلع يدًا من طاعة لقي الله يوم القيامة ولا حجة له، ومن مات وليس في عنقه بيعة مات ميتة جاهلية))
.
Barangsiapa yang melepaskan tangan dari ketaatan (kepada penguasa) maka dia akan bertemu dengan Allah dalam kondisi tidak memiliki hujjah, barangsiapa yang mati dan tidak ada baiat dilehernya maka dia mati dalam seperti mati jahiliyyah.” (HR.Muslim)
.
Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa sallam
bersabda:
.
‎ مَنْ أَتَاكُمْ وَأَمْرُكُمْ جَمِيعٌ عَلَى رَجُلٍ وَاحِدٍ يُرِيدُ أَنْ يَشُقَّ عَصَاكُمْ أَوْ يُفَرِّقَ جَمَاعَتَكُمْ فَاقْتُلُوهُ
.
Barangsiapa yang datang kepada kalian, ketika kalian bersatu di bawah satu pimpinan, dia berkeinginan untuk memecah belah persatuan kalian, maka bunuhlah dia”. [HR Muslim]
.


Ceramah ustadz Dzulkifli yang menjelek-jelekkan Raja Arab Saudi bererti telah menjelek-jelekkan Khalifahnya kaum muslimin, dan ini bentuk memecah-belah barisan kaum muslimin, dan pelakunya layak untuk dibunuh.
.


Dahulu di zaman Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa salam, Dzul Khuwaisiroh mengkritik Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka Umar bin al-Khatttab -radhiyallahu ‘anhu- meminta izin kepada Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk memenggal leher si Dzul Khuwaisiroh itu, kira-kira ustadz Dzulkifli siap untuk dipenggal lehernya?
.
Tidak hanya keliru, ternyata ustadz Dzulkifli ini memang suka berdusta atau minimalnya suka berbicara tanpa ilmu, yang penting bunyi.

Berikut penjelasannya:
Dalam video yang dipublikasikan pada tanggal 16 Oktober 2017 di bawah ini:

.

Sang ustadz mengatakan Khalifah yang diisyaratkan menurutnya adalah Raja Abdullah
Pewaris tahkta yang akan berebut kekuasaan adalah:
1. Pangeran Salman bin Abdul Aziz
2. Pangeran Thalal Bin Abdul Aziz
3. Pangeran Muqrin Bin Abdul Aziz
Di video yang diunggah pada tanggal 28 Maret 2020 di sini
https://youtu.be/PLS4X12xwms
.

Pasca Tersebar Wabah Corona:
Menurut sang ustadz Khalifah yang diisyaratkan adalah Raja Salman, sedangkan pewaris tahkta yang akan berebut kekuasaan adalah:
1. Pangeran Mut’ib Bin Abdullah
2. Pangeran Muhammad Bin Salman
3. Pangeran Khalid Bin Thalal
.
Ada apa gerangan? Apakah sang ustadz memang tidak tahu alias asal bunyi?
.


Ataukah sang ustadz memang tahu dan sengaja berbuat seperti itu?
.
Kemungkinan pertama adalah kebodohan dan berbicara tanpa ilmu alias cocoklogi
Kemungkinan yang kedua adalah fitnah dan kedzoliman terhadap seorang Muslim.
.
Silakan pembaca budiman yang menilainya.
Intinya, apa yang disampaikan oleh sang ustadz ini sangat keliru dan fitnah terhadap seorang muslim yang harus diluruskan.
.

Perhatikan kalimat:
dan yang ketiga adalah Khalid bin Thalal orang terkaya dan termasuk orang yang cukup kuat sekali di Arab Saudi punya militer juga”
.
Bantahan:

Ini juga cocoklogi, demikianlah bahayanya jika seseorang berbicara tanpa ilmu, yang penting bunyi! yang merupakan orang kaya dan miliarder itu bukan Khalid bin Thalal, akan tetapi saudaranya yang bernama al-Waliid bin Thalal, toh itupun beliau tidak punya Militer sebagaimana kedustaan dan igauan ustadz Dzulkifli.
.
Di Arab Saudi, jangankan punya Militer, melakukan keanehan saja anda bisa dipermasalahkan di sana, karena keamanan adalah perkara yang sangat diperhatikan oleh kerajaan Arab Saudi.
.
Bagaimana mungkin Khalid bin Thalal bisa punya militer? apalagi sampai dikatakan siap-siap untuk merebut kekuasaan? Cocoklogi yang tidak masuk akal, yang penting bunyi!
Dan masih banyak lagi kedustaan-kedustaan ustadz Dzulkifli seperti dalam video berikut ini
, https://youtu.be/jDL8W3sZTf4 pada menit ke 43:20
.

Dia mengatakan bahwa pangeran Abdul Aziz bin Fahd mati ditembak, dan dalam waktu kurang dari 24 jam Pangeran Manshur mati dengan cara diledakkan helikopternya.
.
Pangeran Abdul Aziz Bin Fahd terakhir kali terlihat pada tanggal 1 September 2017, waktu itu beliau publikasikan foto bersama pamannya yaitu Raja Salman di Mina, setelah itu tidak diketahui keberadaannya, sedangkan wafatnya Pangeran Manshur bin Muqrin pada 5 November 2017 karena helikopter yang dinaikinya jatuh dan bukan diledakkan sebagaimana ucapan Ust Dzulkifli. Ertinya, jarak waktu wafat pangeran Manshur bin Muqrin dan Pangeran Abdul Aziz bin Fahd itu lebih dari 24 jam!
https://web.archive.org/w
eb/20180224110309/http://www.eremnews.com/news/arab-world/saudi-arabia/1056207
.

Ibnu Mas’ud menuturkan bahwa Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
.
‎عَلَيْكُمْ بِالصِّدْقِ فَإِنَّ الصِّدْقَ يَهْدِى إِلَى الْبِرِّ وَإِنَّ الْبِرَّ يَهْدِى إِلَى الْجَنَّةِ وَمَا يَزَالُ الرَّجُلُ يَصْدُقُ وَيَتَحَرَّى الصِّدْقَ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللَّهِ صِدِّيقًا وَإِيَّاكُمْ وَالْكَذِبَ فَإِنَّ الْكَذِبَ يَهْدِى إِلَى الْفُجُورِ وَإِنَّ الْفُجُورَ يَهْدِى إِلَى النَّارِ وَمَا يَزَالُ الرَّجُلُ يَكْذِبُ وَيَتَحَرَّى الْكَذِبَ حَتَّى يُكْتَبَ عِنْدَ اللَّهِ كَذَّابًا
.
“Hendaklah kalian senantiasa berlaku jujur, karena sesungguhnya kejujuran akan megantarkan pada kebaikan dan sesungguhnya kebaikan akan mengantarkan pada surga. Jika seseorang senantiasa berlaku jujur dan berusaha untuk jujur, maka dia akan dicatat di sisi Allah sebagai orang yang jujur. Hati-hatilah kalian dari berbuat dusta, karena sesungguhnya dusta akan mengantarkan kepada kejahatan dan kejahatan akan mengantarkan pada neraka. Jika seseorang sukanya berdusta dan berupaya untuk berdusta, maka ia akan dicatat di sisi Allah sebagai pendusta.”[HR. Muslim no. 2607]

.

Berdusta adalah ciri khas seorang yang munafik, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
.

‎آيَةُ الْمُنَافِقِ ثَلاَثٌ إِذَا حَدَّثَ كَذَبَ وَإِذَا وَعَدَ أَخْلَفَ وَإِذَا ائْتُمِنَ خَانَ
.
Tanda orang munafik itu ada tiga, dusta dalam perkataan, menyelisihi janji jika membuat janji dan khinat terhadap amanah.”
[HR Bukhari no. 2682 dan Muslim no. 59, dari Abu Hurairah]
.

Terakhir:
Kata sang ustadz:
Dan ini tidak disadari oleh pemerintahan kerajaan Arab Saudi, maaf. Di situ siapapun ustadz, ulama, Kiyai yang berani bicara tentang akhir zaman pasti di tangkap karena yang banyak kena itu Saudi, ketika berbicara tentang akhir zaman yang paling banyak kena adalah Saudi”
.
Bantahan :

Cocoklogi Plus Percaya Diri
Sekarang terbukti cocoklogi dan kedustaan ustadz Dzulkifli -hadaahullahu-, karena tidak ada satu pun hadits tentang akhir zaman yang menyebutkan “Saudi” secara spesifik, akan tetapi jika yang dimaksud adalah pembahasan cocoklogi akhir zaman seperti yang dilakukan oleh Ustadz Dzulkifli dan ustadz Rahmad Baequni (double cocoklogi) ya memang penyebutan Kerajaan Arab Saudi banyak dan sering disebutkan, bahkan dijadikan target utama pembahasan.
.
Apa yang disebutkan termasuk kebohongan atas nama Kerajaan Arab Saudi yang dilakukan oleh ustadz Dzulkifli, siapa bilang kalau bicara tentang akhir zaman akan ditangkap???
.

Silakan buka tautan berikut ini:

Syaikh Muhammad bin Shalih al-‘Utsaimin

Syaikh Abdul Muhsin al-‘Abbaad (Ulama Senior kota Madinah)

Syaikh Shalih al-Luhaidan

Syaikh Sulaiman Ar-Ruhailiy (Pengajian di Masjid Nabawi)

Syaikh Muhammad Shalih al-Munajjid (silsilah tanda-tanda Kiamat)

Syaikh Shalih al-Fauzan

Syaikh Shalih bin Abdul Aziz Alu Syaikh (Menteri Agama Arab Saudi)

Guru kami Syaikh Abdurrazzaq bin Abdul Muhsin al-‘Abbaad -hafidzahullahu- Ta’aala berbicara tentang tanda-tanda hari Kiamat.
.

Tidak satu pun dari ulama-ulama di atas yang ditangkap karena membahas pembahasan akhir zaman, bahkan pengajian mereka terbuka umum dan dapat didengarkan dan dihadiri oleh semua orang di Arab Saudi.
.
Dusta macam apa lagi yang ustadz Dzulkifli akan paparkan?
.
Berbicara tanpa ilmu dan cocoklogi ngawur menghiasi ceramah-ceramah ustadz Dzulkifli, makanya tidak heran jika dia menyuruh untuk bergabung dengan Jamaah yang selalu berbicara bahkan berdakwah tanpa ilmu, bahkan jamaah yang paling dianjurkan di akhir zaman, lihat videonya pada tautan berikut in
i:

Ustadz Dzulkifli memuji dan menyuruh bergabung dengan Jamaah Tabligh (menit 1:58-2:45)
.

Katanya Jamaah Tabligh itu adalah jamaah yang cukup fokus mempersiapkan diri untuk me nyambung kedua tangan Imam Mahdi

.

Jamaah Tabligh terpecah pun dia dengan entengnya mengatakan “alah! Allah akan rapatkan kembali mereka, ini ga lama insya Allah Ta’aala”
•••••
Terbukti, Sejak 2015 Jamaah Tabligh terpecah menjadi dua kubu, sampai detik ini belum bersatu!
.
Semoga Allah berikan taufiq kepada ustadz Dzulkifli untuk kembali ke jalan yang lurus, dan meninggalkan segala kebohongan dan cocoklogi ketika berceramah, aamiin.

.
Allah Ta’aala berfirman:
.
اِتَّبِعُوْا مَآ اُنْزِلَ اِلَيْكُمْ مِّنْ رَّبِّكُمْ وَلَا تَتَّبِعُوْا مِنْ دُوْنِهٖٓ اَوْلِيَاۤءَۗ قَلِيْلًا مَّا تَذَكَّرُوْنَ
.

Ikutilah apa yang diturunkan kepadamu dari Tuhanmu, dan janganlah kamu ikuti selain Dia sebagai pemimpin. Sedikit sekali kamu mengambil pelajaran. (Al-A’raaf:3)
.
Semoga tulisan ini bermanfaat bagi kita semua, baarakallahu fiykum.
.

Muhammad Tamrin Abu Zakariyya at-Tawawiy
.
•••••••••••••••••••••••
_*Ya Allah, saksikanlah bahwa kami telah menjelaskan dalil kepada umat manusia, mengharapkan manusia mendapatkan hidayah,melepaskan tanggung jawab dihadapan Allah Ta’ala, menyampaikan dan menunaikan kewajiban kami. Selanjutnya, kepadaMu kami berdoa agar menampakkan kebenaran kepada kami dan memudahkan kami untuk mengikutinya*_
.
_*Itu saja yang dapat Ana sampaikan. Jika benar itu datang dari Allah Subhanahu Wa Ta’ala, Semua kebenaran di dalamnya adalah berkat taufiq dari Alloh. Kalau ada yang salah itu dari Ana pribadi dan dari setan, Allah dan RasulNya terbebaskan dari kesalahan itu.*_
.
_*Hanya kepada Allah saya memohon agar Dia menjadikan tulisan ini murni mengharap Wajah-Nya Yang Mulia, dan agar ia bermanfaat bagi kaum muslimin dan menjadi tabungan bagi hari akhir.*_
.
_*Saya memohon kepada Allah Ta’ala Agar menjadikan Tulisan ini amal soleh saat hidup dan juga setelah mati untuk saya dan untuk kedua orang tua saya juga keluarga saya serta seluruh kaum muslimin dihari dimana semua amal baik dipaparkan*_
.
_*Sebarkan,Sampaikan,Bagikan artikel ini jika dirasa bermanfaat kepada orang-orang terdekat Anda/Grup Sosmed,dll, Semoga Menjadi Pahala, Kebaikan, Amal Shalih Pemberat Timbangan Di Akhirat Kelak. Semoga Allah subhanahu wa ta’ala membalas kebaikan Anda.Wa akhiru da’wanā ‘anilhamdulillāhi rabbil ālamīn Wallāhu a’lam, Wabillāhittaufiq*_
.
_*dan Akhir Do’a Kami: Ya Allah, Rabb Jibril, Mikail, dan Israfil; Pencipta langit dan bumi; Yang Maha Mengetahui perkara ghaib dan yang nyata; Engkaulah yang menghukum perselisihan di antara hamba-hamba-Mu; berikanlah petunjuk kebenaran kepada kami terhadap apa yang kami perselisihkan dengan idzin-Mu; sesungguhnya Engkau memberi hidayah kepada orang yang Engkau kehendaki kepada jalan yang lurus.’*_
.
_*“Barangsiapa yang mengajak kepada petunjuk, maka baginya ada pahala yang sama dengan pahala orang yang mengikutinya dan tidak dikurangi sedikitpun juga dari pahala-pahala mereka.”* (HR Muslim no. 2674)_